Dikenal dengan keunggulannya di pusat:
- Bedah Saraf & Tulang Belakang: Spesialisasi dalam diagnosis dan perawatan kondisi saraf dan tulang belakang, termasuk pengangkatan tumor otak tingkat lanjut menggunakan teknologi robotik (ZEISS KINEVO 900).
- Perawatan Mata (Oftalmologi): Layanan perawatan mata komprehensif, meliputi prosedur bedah tingkat lanjut menggunakan mesin bedah Vitreo-Retinal (VR), khususnya untuk gangguan penglihatan karena diabetes.
- Jantung (Kardiologi & Bedah Kardiovaskular): Diagnosis dan perawatan kondisi jantung dan pembuluh darah, meliputi prosedur tingkat lanjut seperti angiografi dan angioplasti.
- Pemeriksaan Tumor Otak USD 45 – USD 170.
- Pemeriksaan Penyakit Mata USD 115 – USD 150.
- Pengobatan Penyakit Mata USD 455 – USD 1.250.
- Pemeriksaan Jantung USD 220 – USD 1.270.
NOTE: Biaya bisa bervariasi, tergantung jenis, kompleksitas, dan kebutuhan perawatan pasiennya.
- Di mana lokasi KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital dan kapan saja jam kunjung besuknya?
KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital berlokasi di Jalan Bukit Mutiara, Bandar Dato Onn, 81100 Johor Bahru, Johor Darul Ta’zim, Malaysia.
Jam besuk umum biasanya mulai dari pukul 12:00 siang hingga 2:00 siang dan pukul 4:00 sore hingga 9:00 malam setiap hari. Hanya satu anggota keluarga yang diizinkan untuk menemani pasien dalam satu waktu.
- Apakah kualitas KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital sudah terjamin?
Ya, KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital terakreditasi oleh Malaysian Society for Quality in Health (MSQH). Rumah sakit ini juga memiliki akreditasi internasional lainnya, seperti dari Joint Commission International (JCI).
Ini menjadi bukti bahwa kualitas yang diberikan KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital tidak main-main.
- Saya dengar KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital memiliki pusat perawatan saraf (neurology) yang bagus, apa keunggulannya?
Pusat saraf dan bedah otak di KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital dikenal menjadi yang terkemuka dalam menangani penyakit neurologis kompleks dan operasi otak dengan peralatan modern dan teknologi canggih, termasuk operasi dengan penggunaan teknologi robotik.
- Teknologi canggih apa saja yang tersedia di KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital?
Rumah sakit ini dilengkapi dengan fasilitas modern, termasuk mesin bedah Vitreo-Retinal (VR) untuk prosedur mata tingkat lanjut dan mesin bedah robotik ZEISS KINEVO 900 untuk pengangkatan tumor otak.
- Apa yang membuat Pusat Kesehatan Mata di KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital istimewa?
Pusat Kesehatan Mata ini merupakan yang pertama dalam jaringan KPJ Healthcare di Johor yang memiliki mesin bedah Vitreo-Retinal (VR), yang memungkinkan perawatan tingkat lanjut untuk berbagai penyakit mata, terutama yang terkait dengan diabetes.
- Apakah KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital ini menerima pasien dari Indonesia? Makanan yang disediakannya apakah terjamin kehalalannya?
Ya, KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital menerima pasien internasional, termasuk dari Indonesia.
Fasilitas untuk pasien internasional pun juga sangat diperhatikan oleh rumah sakit ini, sehingga Anda yang dari Indonesia tak perlu khawatir saat akan berobat ke sini.
Seluruh makanan yang disediakan oleh KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital untuk para pasien sudah bersertifikasi halal dan penanganannya melalui serangkaian protokol yang ketat untuk menjaga kehalalannya.
- Bagaimana saya dapat membuat janji temu dengan dokter di KPJ Bandar Dato’ Onn Specialist Hospital?
Anda dapat membuat janji temu dengan menghubungi 365Care melalui Whatsapp: +6590991662.